MAHASISWA PLP UNESA AJAK SISWA SMK DHARMA BAHARI CEGAH NARKOBA

Surabaya, 2023 — SMK Dharma Bahari Surabaya mengadakan kegiatan sosialisasi bertema Anti Narkoba yang menyasar siswa dari berbagai kelas. Kegiatan ini berlangsung atas kerja sama dengan mahasiswa Universitas Negeri Surabaya (Unesa) yang tergabung dalam Subdirektorat Mitigasi Crisis Center (SMCC), yang selama ini dikenal aktif dalam gerakan edukasi dan preventif di bidang kesehatan mental dan penyuluhan sosial.
Sosialisasi dilaksanakan di ruang kelas secara langsung dan interaktif. Para mahasiswa PLP menyampaikan materi seputar jenis-jenis narkoba, dampak negatif yang ditimbulkan, serta strategi untuk menghindari ajakan merokok dalam kehidupan sehari-hari. Sesi tanya jawab dan diskusi menjadi bagian menarik yang mengundang partisipasi aktif dari para siswa.
Melalui kegiatan ini, diharapkan para siswa dapat memahami pentingnya menjaga diri dari bahaya narkoba serta menjadi generasi muda yang sehat, sadar, dan siap memberikan kontribusi positif bagi lingkungan sekitar.
Share It On: