Kuliah Umum Bersama BNN RI di UNESA Bahas Pencegahan dan Penanggulangan Narkotika.

Surabaya, 14 Oktober 2024 – Universitas Negeri Surabaya (UNESA) menggelar kuliah umum yang mengundang langsung Kepala Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI), Komjen. Pol. Marthinus Hukom. Acara yang diselenggarakan secara hybrid ini berlangsung di Auditorium lantai 11 Gedung Rektorat UNESA, serta dapat diakses secara daring melalui platform Zoom dan tayangan langsung YouTube UNESA bersama Kece Media.
Kuliah umum ini memberikan wawasan baru kepada peserta mengenai upaya pencegahan dan penanggulangan narkotika. Dalam kesempatan tersebut, Komjen. Pol. Marthinus Hukom memaparkan berbagai strategi yang dilakukan BNN RI dalam mengatasi peredaran gelap narkotika dan dampaknya bagi masyarakat.
Acara ini juga menjadi momen spesial karena menjadi kunjungan pertama BNN RI ke UNESA, sekaligus menjadi kesempatan bagi mahasiswa UNESA untuk mendalami lebih dalam mengenai peran penting lembaga tersebut dalam memberantas narkotika. Dengan adanya kegiatan ini, UNESA berharap dapat menjadi pelopor kampus yang BERSINAR (Bersih dari Narkotika) dan mendorong kolaborasi antar institusi untuk memperkuat program pencegahan dan penanggulangan narkotika di Indonesia.
Share It On: